Harga Tiket Masuk Dusun Semilir Semarang 2024

JagoPiknik.com – Halo sobat Jago piknik, kali ini tim jago piknik akan mengulas tentang Dusun Semilir Semarang, mulai dari tiket masuk, jam operasional, wahana yang ada, dan juga review tentang Dusun Semilir Bawen Semarang.

Lokasi Dusun Semilir Semarang

Dusun Semilir Semarang terletak di Jalan Soekarno Hatta No.49, Ngemple, Bawen, Ngemplak, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah 50661. Lokasi ini sangat strategis karena dekat sekali dengan exit tol Semarang Bawen yang jaraknya hanya sekitar 1,5 Kilometer dari pintu tol tersebut atau sekitar 3 menit perjalanan. Kalau sobat Jago Piknik berangkat dari kota Semarang, membutuhkan waktu sekitar 1 jam perjalanan.

Untuk lebih jelasnya sobat Jago Piknik dapat mengeklik Google Map di bawah ini agar kalian Langsung diarahkan ke titik tujuan di Dusun Semilir Semarang:

Harga Tiket Dusun Semilir Semarang

Harga tiket masuk Dusun Semilir Semarang dibagi menjadi dua yaitu:

  • Hari Senin-Jumat (Weekdays) : Rp30.000/orang
  • Hari Sabtu/Minggu (Weekend) : Rp40.000/orang

Biasanya pada hari-hari libur nasional atau momen-momen spesial harganya akan mengikuti harga weekend yakni Rp40.000/orang. Untuk anak-anak akan dikenakan tarif yang sama namun bayi dalam gendongan dapat masuk secara gratis.

harga tiket dusun semilir

Disamping itu juga ada tiket terusan yang terdiri dari 3 Paket yaitu :

  • Tiket Masuk Biasa : Rp40.000,- mendapatkan tiket masuk dan wahana Omah Suwung
  • Paket Hemat : Rp60.000,- mendapatkan tiket masuk, wahana Prosotan,Kereta Wisata,dan Gondola
  • Paket Salju : Rp110.000,- mendapatkan tiket masuk, wahana Dusun Salju,Alas Angon, dan Free Boomerang.

Paket ini mungkin akan berubah-ubah mengikuti tema liburan yang ada. Oya sedikit tips ya sob, kalau bisa beli paket hemat aja, karena menurut saya pribadi, wahana prosotan adalah wahana yang paling seru yang wajib kalian coba.

Baca juga: Harga Tiket Curug Lawe Benowo Kalisidi 2023

Jam Operasional Dusun Semilir Semarang

Setelah kita mengetahui harga tiketnya, ga lengkap rasanya kalau Jago Piknik ga spill jam buka Dusun Semilir Bawen Semarang. Jam Operasional Dusun Semilir Semarang adalah sebagai berikut:

  • Hari Senin-Jumat (Weekdays) : jam 09.00 sampai dengan 18.00
  • Hari Sabtu/Minggu (Weekend) : jam 08.00 sampai dengan 19.00

Wahana Dusun Semilir Semarang

Nah ini nih pembahasan yang di tunggu-tunggu, yaitu pembahasan tentang wahana yang ada di Dusun Semilir. Wahana yang ada di Dusun Semilir Semarang adalah sebagai berikut:

1. Spot Foto Pohon Lampion dan Toko Oleh-Oleh

Pohon Lampion Dusun Semilir

Sebelum kalian masuk wahana, kalian akan disuguhkan dengan spot foto yang bagus yaitu Pohon Lampion. Disekeliling pohon ini ada toko oleh-oleh dan asesoris yang layak untuk kalian kunjungi buat kenang-kenangan.

Baca Juga : Musawa Royal Stables” Paket Berkuda Murah 50Ribu Dapat Semua

2. Prosotan Dusun Semilir Semarang

wahana prosotan dusun semilir semarang

Prosotan ini merupakan wahana yang sangan seru dan wajib kalian coba ya sob! kita akan berseluncur diatas ember plastik untuk menuruni prosotan warna warni dengan ketinggian sekitar 15 meter. Diantara wahana yang ada, ini adalah wahana terasyik yang wajib kalian coba.

3. ATV Dusun Semilir Bawen

ATV Dusun Semilir

Nah bagi kalian yang suka dengan Off-road, disini juga ada ATV yang siap untuk kalian sewa gaes. Tenang aja medan yang ada tidak terlalu extreem jadi bagi kaum hawapun ATV ini cocok juga.

4. Human Claw Machine

Human Claw Dusun Semilir

Siapa diantara sobat Jago Piknik yang suka main capit boneka? Mungkin wahana ini cocok bagi ayah atau bunda yang ingin menguji ketangkasan capit-capit berhadiah, namun ada yang unik nih dimana yang jadi capitnya adalah sibuah hati yang berusaha untuk menangkap hadiah sebanyak mungkin. Seru kan Bun…

5. Spot Foto Mobil Rumput

Mobil Rumput Dusun Semilir

Ini merupakan spot kesukaan sibuah hati, biasanya mereka akan betah disini dan enggan untuk gantian sama pengunjung yang lain. hahahaha

6. Naik Kuda

Naik Kuda Dusun Semilir

Kalau ayah bunda dan buah hati sudah lelah muter-muter jalan kaki di area Dusun Semilir Semarang, Kalian dapat naik kuda untuk keliling peternakan dan berfoto-foto karena pemandangan disini sangat cantik.

7. Wahana Lainnya

Sebenarnya masih banyak wahana lainnya yang sobat Jago Piknik bisa cobain seperti Omah Suwung, Paint ball, Kereta Wisata, Main Boomerang, mini Zoo, dan lain-lain.

Dari pada penasaran mendingan langsung aja kalian ajak pasangan atau keluarga kalian datang kesini ya Sob. hehehe

Suasana Dusun Semilir Semarang

Suasana di tempat wisata ini lumayan nyaman sekalipun saat kami datang kesini memang sedang musim liburan jadi sangat ramai, namun kami tetap dapat menikmati wahana-wahana yang ada. Oya kalian tidak diperkenankan membawa makanan dan minuman dari luar kalau mau masuk ke lokasi wisata ini ya Sob, karena sudah disediakan berbagai pilihan makanan di dalam lokasi wisata.

Dusun Semilir Bawen

Baca Juga : Harga Tiket Masuk The Lawu Park 2 Tawangmangu 2023

Review Dusun Semilir Bawen Semarang

Saat tulisan ini dibuat, Dusun Semilir Semarang memperoleh skor 4,4 dari 36797 reviewer. Artinya secara overall memang pengunjung disini puas dengan apa yang mereka keluarkan dan dapatkan saat berkunjung kesini.

Demikian artikel kami tentang Dusun Semilir Bawen Semarang. Bagi kalian yang pernah kesini, share dong pengalaman kalian di kolom komentar, dan jangan lupa share artikel ini ke temen-temen kalian ya sob, agar website ini semakin berkembang. Terimakasih.. Happy Traveling.. ^_^

Dukung kami dengan share artikel ini di medsos kalian. klik dibawah ini:

Tinggalkan komentar